Thursday, January 21, 2016

12 Kota Termaju di Indonesia, 3 Ada di Sumatera

12 Kota Termaju di Indonesia, 3 Ada di Sumatera


Nah, kalau di posting sebelumnya, kita sudah membahas Top 10 Kota dengan penduduk terpadat. Sekarang kita akan melihat daftar Kota-Kota di Indonesia yang di gadang-gadang sebagai Kota termaju, tentunya didasarkan pada infrastruktur dan fasilitas kota tersebut.

Ini daftar-nya versi sumber berikut :

12. Kota samarinda-kalimantan timur

Hasil gambar untuk Samarinda

Samarinda merupakan ibu kota provinsi Kalimantan Timur, Indonesia. Seluruh wilayah kota ini berbatasan langsung dengan Kabupaten Kutai Kartanegara. Kota Samarinda dapat dicapai dengan perjalanan darat, laut dan udara. Dengan Sungai Mahakam yang membelah di tengah Kota Samarinda, yang menjadi "gerbang" menuju pedalaman Kalimantan Timur. Pesut Mahakam adalah maskot kota Samarinda. Namun saat ini Pesut Mahakam tidak terlihat lagi di sepanjang sungai Mahakam kota Samarinda.


 11.Kota manado-sulawesi utara

Hasil gambar untuk Manado

kota manado merupakan ibukota provinsi sulawesi utara, Hmm siapa yang tidak kenal dengan manado, kota yang merupakan andalan pulau sulawesi setelah kota makassar, di kota ini adalah surga bagi para turis mancanegara maupun nasional, pasalnya dalam kurun waktu dua dekade terakhir, kegiatan pariwisata di kota manado sangat pesat tumbuh menjadi salah-satu andalan perekonomian kota manado. Dan juga terdapat taman nasional bunaken yang sementara di sebut-sebut sebagai salah satu taman laut terindah didunia dan setara dengan raja ampat papua dan pulau dewata bali.


10. Banjarmasin-Kalimantan Selatan ( The River city of Indonesia)

Hasil gambar untuk banjarmasin

Kota Banjarmasin merupakan Pusat Kegiatan Wilayah (PKW), sebagai Kota Pusat Pemerintahan (Ibukota Provinsi Kalimantan Selatan) serta sebagai pintu gerbang nasional dan kota-kota pusat kegiatan ekonomi nasional. Juga merupakan kota penting di wilayah pulau kalimantan yang saat ini memiliki posisi yang sangat strategis secara geografis.julukan kota banjar masin adalah kota seribu sungai,karena di kota banjarmsin terdapat banyak sungai.


9. Pekanbaru-Riau ( The new and the big potensial Metropolitan of Sumatra, Indonesia )


Kota dengan perekonomian yang sedang booming dan menjadi magnet baru yang luar biasa terutama untuk daratan Sumatera. Kota yang menjadi Ibukota salah satu propinsi terkaya di Indonesia, Riau.


 8. Pelembang-Sumatra Selatan (The Sriwijaya city of Indonesia)

Hasil gambar untuk palembang

 Kota sungai musi yang menarik dengan jembatan Ampera yang sangat terkenal. Wong Kito Galo, slogan yang sering kita dengar dari kota ini. Sangat popular dengan kuliner khas kota ini, pempek.
kota ini sempat menjadi ibukota kerajaan Sriwijaya. Namun ibukota kerajaan Sriwijaya dipindahkan ke Jambi setelah terjadi serangan oleh Raja Cholamandala. Sekarang kota ini merupakan salah satu kota tersibuk di Indonesia.

 7. Balikpapan-kalimantan timur ( The Petrollium City of Indonesia )


Balikpapan merupakan kota dengan biaya hidup termahal se-Indonesia. 
Perekonomian kota ini bertumpu pada sektor industri yang didominasi oleh industri minyak dan gas, perdagangan dan jasa. Kota ini memiliki Bandar Udara berskala internasional, yakni Bandara Sepinggan serta Pelabuhan Semayang selain pelabuhan minyak yang dimiliki Pertamina.


6. Semarang-jawa tengah (The Central Java Indonesia)

Hasil gambar untuk semarang

kota semarang adalah Ibukota Jawa Tengah serta kota pelabuhan terbesar keempat di Indonesia setelah Jakarta, Surabaya dan Medan. Kota yang menyimpan tradisi dan arsitektur kolonial yang mempesona, penduduk ramah dengan tutur khas Jawa yang enak didengar.



5. Makasar-sulawesi selatan ( The Gate city of East Indonesia )


Makassar merupakan ibukota dan kota terbesar di provinsi Sulawesi Selatan. Kota yang dulunya memiliki nama Ujung Pandang ini merupakan kota terbesar di Sulawesi, serta sebagai gerbang menuju Indonesia Timur.
Di kota ini, terdapat taman rekreasi indoor terbesar di Indonesia, yang bernama Trans Studio. Taman rekreasi ini juga merupakan taman rekreasi indoor terbesar di Asia Tenggara, dan juga taman rekreasi terbesar ketiga di dunia. 


 4.bandung-jawa barat  


Siapa yang tidak kenal Bandung sebagai pusat mode, fashioan, wisata belanja,         lifestyle.
Bandung memiliki banyak julukan, seperti 'Kota Kembang', 'Paris Van Java', 'Parijs Van Java', 'Kota Pelajar', 'Kota Wisata', dan masih banyak lagi.


                                                   3. Medan (Bandar Melayu)


Kota Multietnis, metropolitan terbesar dan pusat bisnis dan pendidikan di Sumatera. Penduduk terbuka dengan gaya bicara yang keras namun apa adanya. Durian dan Bika Ambon adalah oleh2 yang sangat terkenal.



2. Surabaya (the Heroes City of Indonesia)


Kota terbesar dan pusat segalanya di kawasan Indonesia bagian Timur (kondisi kota hampir mirip Jakarta), masyarakat pekerja keras, terbuka dan ramah, tutur bahasa yang ceplas ceplos dan medok abis, kota kuliner khas Jawa Timur, Kota Pahlawan. Meskipun bercuaca panas, penghijauan dan pertamanan kota ini luar biasa dan nyaman sebagai tempat tinggal.


 1. Jakarta. (the Capital of Indonesia)


Pusat segalanya bagi Indonesia, bisa menguasai Jakarta, silahkan ambil Indonesia. Meskipun selalu dalam situasi kehidupan yang keras, macet, panas, stress, terburu-buru, banjir, namun Jakarta tetap menjadi magnet pesona yang sangat kuat untuk berjuang hidup. 


1 comments:

aktee said...

kota batam kok ngak di masukin,biasanya batam selalu ada dalam 10 besar.

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Press Release Distribution